Selangkah lebih dekat menuju visi unggul dalam pendidikan dan industri, Program Studi Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) memasuki tahap persiapan pelaksanaan Center of Excellence (CoE) batch baru pada semester genap 2023/2024. Pada tanggal 20 Januari 2024, ruang 301 Gedung Teknik Mesin UMM menjadi saksi ketika sejumlah praktisi dan Human Resources Development (HRD) dari perusahaan-perusahaan ternama bersatu dalam upaya koordinasi untuk mengarahkan program ini ke arah yang lebih progresif.
Dalam suasana akrab dan penuh semangat, mitra-mitra yang terlibat pada CoE Welding Inspector, Construction and Vehicle Simulation, serta Digital Manufacturing berkumpul untuk membahas langkah-langkah strategis dalam menyongsong masa depan pendidikan teknik mesin yang lebih berkualitas dan relevan dengan tuntutan industri.
Keberadaan perwakilan dari PT. INKA, PT. PAL, SC Johnson, Barata, Llyod Register Asia, PT. Spindo, PT. INKA Multi Solusi, serta MICT menjadi pilar utama dalam perbincangan konstruktif mengenai peran CoE dalam mempersiapkan mahasiswa untuk menghadapi dinamika industri global. Diskusi melibatkan pengembangan kurikulum yang responsif terhadap perkembangan terkini, integrasi teknologi terkini dalam pembelajaran, serta peningkatan kompetensi mahasiswa melalui program pelatihan yang relevan.
Ir. Iis Siti Aisyah, ST, MT, PhD selaku ketua program studi Teknik Mesin UMM, menyatakan, "Kami sangat berterima kasih atas partisipasi aktif mitra-mitra industri yang hadir dalam kegiatan ini. Kolaborasi ini adalah tonggak penting dalam mewujudkan pendidikan teknik mesin yang mampu mencetak lulusan unggul dan siap bersaing di pasar kerja global."
Antusiasme praktisi dan HRD dari perusahaan-perusahaan nasional dan internasional menjadi pendorong bagi UMM untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia. Melalui CoE Teknik Mesin, universitas ini bertekad menciptakan lingkungan pembelajaran yang inovatif dan relevan, sehingga mahasiswa tidak hanya mendapatkan pengetahuan teoritis tetapi juga keterampilan praktis yang dibutuhkan oleh dunia industri.
Dengan langkah-langkah persiapan yang dilakukan, UMM meneguhkan posisinya sebagai lembaga pendidikan yang berkomitmen untuk memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan industri dan mencetak generasi penerus yang siap menghadapi tantangan masa depan. Informasi lebih lanjut mengenai perkembangan CoE Teknik Mesin UMM dapat diikuti melalui laman resmi teknnik mesin UMM.